Manfaat Menggunakan WA Bisnis
Media sosial menjadi platform yang sangat diminati oleh masyarakat, selain dijadikan tempat untuk mencari informasi dan hiburan. Media sosial juga sering digunakan sebagai lahan bisnis yang cukup menjanjikan.
Salah satu aplikasi media sosial yang sangat populer yaitu WA bisnis. Aplikasi ini banyak digunakan oleh pengusaha untuk berkomunikasi dan mempromosikan produknya. Nah kebetulan pada kesempatan kali ini kami akan membahas artikel mengenai manfaat menggunakan WA bisnis.
Apa Saja Manfaat Menggnakan WA Bisnis ?
Verifikasi Akun 2 Langkah
Salah satu manfaat yang akan anda dapatkan dengan menggunakan WhatsApp Business adalah verifikasi akun 2 langkah. Verifikasi akun 2 langkah merupakan salah satu upaya untuk mengamankan akun anda. Dengan adanya verifikasi ini bisa membuat akun anda terlindungi dan bisa terhindar dari orang yang tidak dikenal masuk ke akun anda.
Tentunya jika akun anda berhasil dibajak cukup membahayakan, apalagi akun yang anda gunakan untuk keperluan bisnis. Anda hanya perlu melakukan registrasi untuk mengaktifkan fitur ini, dengan melalui registrasi anda harus memasukan kode PIN agar bisa masuk ke akun bisnis.
Untuk mengaktifkannya anda harus menambahkan alamat email, yang mana hal tersebut dapat berguna untuk menjaga keamanan akun dan berfungsi sebagai opsi untuk memulihkan PIN apabila anda lupa kode sandi.
Dapat Mengelola Profil Bisnis
Sebenarnya WhatsApp Business hampir sama dengan WhatsApp pada umumnya. Hanya saja dengan menggunakan aplikasi wa bisnis ini anda dapat mengelola profil bisnis. Profil bisnis merupakan suatu hal yang sangat penting untuk menunjukan bahwa anda adalah pembisnis yang profesional.
Fitur tersebut memungkinkan anda untuk membuat profil bisnis resmi dengan menyertakan alamat, informasi kontak, deskripsi singkat mengenai bisnis yang anda jalankan serta jam operasional. Dengan adanya informasi tersebut calon konsumen anda dapat mengetahui mengenai produk atau jasa yang anda tawarkan.
Meski hal ini terlihat sepele, akan tetapi bisa memberikan kesan bahwa anda adalah pembisnis profesional. Selain itu, profil bisnis juga bisa meningkatkan kepercayaan pelanggan yang akan membuat branding bisnis anda mengalami peningkatan. Maka tidak heran jika banyak pengusaha yang menggunakan aplikasi wa bisnis.